Drama China Dashing Youth, Prequel dari The Blood of Youth akan Segera Tayang!

Siapa yang tahun lalu nonton drama The Blood of Youth? Drama persahabatan antara Xiao Se, Lei Wu Jie dan Wuxin sangat ramai ditonton di tahun 2023. Meskipun tahun lalu banyak drama yang bagus, The Blood of Youth masuk jajaran drama favorit versiku untuk tahun 2023.

Kisah yang disuguhkan, konflik, karakter, aksi, sampai CGI nya pun aku suka semua. Rewatch petualangan Xiao Se dan kawan-kawan terasa tidak ada bosannya. Karena selain seru, lucunya juga sangat menghibur 😂

Seusai The Blood of Youth tamat, kita tahu bahwa versi prequel The Blood of Youth sedang dalam proses syuting. Bikin makin nggak sabar.

Kabar baiknya: tepat pada tanggal 9 Juli 2024 Youku sudah merilis trailer Dashing Youth dan judul dramanya sudah masuk ke daftar Coming Soon, yang berarti... Dashing Youth akan TAYANG SEBENTAR LAGI! 🥳

coming soon di Youku

Kalau di Blood of Youth kita melihat petualangan Pangeran ke-6 Beili aka Xiao Chuhe bersama para 4 penjaga Tianqi (Lei Wu Jie, Tang Lian, Sikong Qian Luo, Ji Xue) bonus Wuxin, nah di Dashing Youth alurnya akan mundur di mana kita akan melihat kisah para orang tua serta guru Xiao Se dan kawan-kawan.

Yup, kita akan melihat kisah masa mudanya Baili Dong Jun dan kawan-kawan!

Sinopsis

Diadaptasi dari novel Shao Nian Bai Ma Zui Chun Feng karya Zhou Mu Nan.

Dashing Youth bercerita tentang Baili Dong Jun muda, anak yang keras kepala, tidak suka baca buku, bahkan tidak tertarik pada hal-hal tentang bela diri. Namun, di sisi lain Baili Dong Jun sangat mahir membuat arak dan pernah berjanji pada teman masa kecilnya Ye Yun–yang sudah meninggal karena dibunuh–untuk menjadi Dewa Arak.

Pada akhirnya takdir membawa Baili Dong Jun ke sekolah bela diri Li Chang Sheng dan mulai mempelajari seni bela diri. Di sana dia berkenalan dengan Yue Yao dan reuni dengan Ye Yun (teman masa kecilnya yang seharusnya sudah meninggal) yang telah mengganti namanya dengan Ye Ding Zhi. Diam-diam Baili Dong Jun jadi menyelidiki identitas pria itu.

Selang beberapa tahun, Ye Ding Zhi dimanfaatkan untuk memicu peperangan, membuat Baili Dong Jun harus menghadapi sahabatnya sendiri demi keselamatan para rakyat, juga demi menyelamatkan sahabatnya.

(sumber: MyDramaList, dgn editan sendiri)

Pemeran / Aktor & Aktris

Nah, bagi penonton kaum hawa cuci mata banget nih karena aktornya tampan-tampan haha. Sudah lihat trailernya kan? 

Neo Hou atau Hou Ming Hao sebagai Baili Dong Jun. Asli, Ming Hao jadi Baili Dong Jun ganteng parah. Keren banget! Makin nggak sabar mau nonton! 😂 Nah, ini nih gurunya Tang Lian.

He Yu sebagai Ye Ding Zhi, orang ini adalah bapaknya Ye An Shi aka Wuxin di The Blood of Youth.

Hu Lian Xin sebagai Yue Yao / Yin Luo Xia. Hm, aku sendiri tidak mengikuti animasi atau novelnya, jadi belum mengenal karakter ini. Mungkin, bisa jadi adalah lawan main wanita dari Baili Dong Jun. Kalau salah, boleh banget dikoreksi :)


Xia Zhi Guang berperan sebagai Sikong Chang Feng, ayahnya Sikong Qian Luo.
Jiang Zhen Yu berperan sebagai Yi Wen Jun (orang yang dicintai Ye Dingzhi, sekaligus Ibu Wuxin / Ye Anshi). 

Dari kiri ke kanan: Liu Yue, Lei Mengsha (Ayah dari Lei Wujie & Li Hanyi), dan Xiao Ruofeng (Raja Langya / Paman Xiao Se dari Blood of Youth).

Wanyan Luo Rong berperan sebagai Lei Mengsha. Karena kita sudah tau bagaimana sifat Lei Wu Jie di The Blood of Youth, kayaknya sifat bapaknya Wu Jie akan sama dengan anaknya.

Lalu ada Bai Shu sebagai Xiao Ruofeng. 

Fyi, ada yang lucu... drama ini mempertemukan 2 Wuxie dari serial drama The Lost Tomb, yaitu: Bai Shu pernah memerankan Wuxie di The Lost Tomb: Heavenly Palace on The Clouds dan Hou Ming Hao pernah memerankan Wuxie di The Lost Tomb 2 😆

Sebenarnya masih banyak karakter lainnya, tapi nanti akan membuat tulisan ini menjadi sangat panjang. Jadi, mari menikmati yang lain di dramanya langsung. 

Jadwal Tayang

Sampai saat ini Youku belum memberikan tanggal pasti kapan Dashing Youth akan tayang perdana, tapi karena sudah masuk jajaran Coming Soon, sudah dipastikan seharusnya sebentar lagi. Ada yang bilang perkiraan drama akan tayang di tanggal 19 atau 20 Juli ini. Nah, mari kita lihat apakah benar.

Berharapnya sih segera tayang dalam bulan ini ya. Karena setelah lihat trailernya malah makin jadi nggak sabar nonton dramanya.

Yuk, sisihkan uangmu untuk membeli VIP Youku biar bisa akses beberapa episode di hari pertama perilisan. Eits, tulisan ini tidak dibayar oleh Youku ya hehe, tapi tetap mengajak teman-teman untuk nonton melalui aplikasi resminya.

Update (15/7/2024)

Fix Dashing Youth akan tayang perdana tanggal 19 Juli 2024 jam 11 AM WIB (12 PM +UTC 8).

Terima kasih sudah membaca! Mari menunggu sedikit lagi 😊

Post a Comment

0 Comments