[Review] Drama China: Our Secret / An Ge Li De Mi Mi (暗格里的秘密)

Our Secret (2021)
An Ge Li De Mi Mi (暗格里的秘密)
24 Episode + 1 Eps Special
Slice of Life, Friendship, Romance
Chen Zhe Yuan & Rainbow Xu
Nonton di iQiyi
8/10🌟

Diadaptasi dari novel berjudul Secrets in the Lattice karya Er Dong Tu Zi

Sinopsis

Our Secret atau Secrets in the Lattice bercerita tentang Ding Xian yang harus menjalani masa SMA nya di kota setelah lama hidup di desa. Dia bersama keluarganya pindah ke kota besar dikarenakan pekerjaan sang ayah.

Di kampung halamannya, Ding Xian memang menjadi siswi dengan nilai fantastis, namun dibandingkan dengan sekolah di kota, ternyata kemampuannya tidak ada apa-apanya.

Sementara itu Zhou Si Yue adalah siswa paling cerdas dan berbakat di SMA Shenhai, sekaligus tetangga Ding Xian, sekaligus teman sebangkunya, dan ternyata mereka pernah bertemu saat masih kecil. 

Keduanya sempat protes dan merasa tidak cocok duduk bersama, tapi akhirnya keduanya malah jadi saling melengkapi satu sama lain dan tidak ingin dipisahkan.

Review

Padahal drama ini udah pengen saya tonton sejak lama. Tapi apalah daya ada aja gitu penghalang yang bikin nunda nonton drama ini sampai tahun 2024 wkwk. Eh, tapi gak apalah ya. Siapa tau ada yang baru-baru mau nonton atau ada yang baru ngefans sama Chen Zhe Yuan.

1. First Impression

Bukan tema baru, menurutku tema yang biasa saja. Jadi sebenarnya drama ini cocok untuk yang mau nonton drama santai, nggak bikin mikir, apalagi emosi. Soalnya sepanjang nonton Our Secret tuh bawaannya senyum-senyum terus.

Temanya juga tidak berat. Seputar perjalanan anak SMA yang sedang menempuh pendidikan dengan sekelumit masalah. Mulai dari masalah di keluarga, nilai, persahabatan, pilihan jurusan, karir, sampai percintaan.

Our Secret dibuka dengan pernyataan cinta Ding Xian kepada Zhou Si Yue (teman sebangkunya saat SMA), susah payah Ding Xian masuk kampus ternama, pernyataan cintanya malah ditolak mentah-mentah. Meskipun ditolak, nyatanya Zhou Si Yue masih begitu baik pada Ding Xian.

Sebenarnya apa yang terjadi?

Momen inilah yang membuat Our Secret cukup  bikin penasaran. Jadi, kisah berlanjut dengan kilas balik yang cukup jauh, yaitu dimulai ketika Ding Xian baru pindah dan memulai masa SMA nya di kota.

2. Plot

Sebenarnya tidak ada sesuatu yang WAH. Hanya hubungan pertemanan Ding Xian dan Zhou Siyue sebagai teman sebangku. Yang awal mula keduanya 'nggak banget' karena merasa tidak cocok satu sama lain, eh giliran pisah tempat duduk malah kangen hehe.

Meskipun begitu, aku sangat menikmati tiap episode drama ini. Entah kenapa membangkitkan kenang-kenangan masa SMA.

Apalagi daripada urusan cinta-cintaan, drama ini lebih mengedepankan ikatan persahabatan yang mendukung satu sama lain. Terutama Ding Xian dan Zhou Siyue.

Cinta itu sebenarnya udah ada semenjak mereka SMA, tapi pengakuannya justru ketika mereka kuliah. Lama banget, kan? Tapi ini poin yang aku suka. Karena menurutku sendiri, masa SMA itu bukan buat ngurus cinta-cintaan, tapi fokus membangun rencana masa depan. Seperti drama Our Secret ini.

Kemudian, hal yang aku sukai lainnya adalah... alasan Zhou Siyue yang menolak perasaan Ding Xian. Menurutku ini keren banget sih!

Terkadang jatuh cinta membuat seseorang meninggalkan hal yang mereka sukai demi mengejar pasangan idamannya. Begitulah Ding Xian, dia mencoba mengambil karir yang sama seperti Zhou Siyue, padahal itu bukan bidang dia.

Suka banget sama cara Zhou Siyue yang bilang kalau Ding Xian harus perjuangin cita-citanya sendiri, bukan mengikuti jalan Zhou Siyue cuma karena alasan cinta.

Menggapai cita-cita yang diidamkan lebih penting.

Lalu alasan kedua, karena Zhou Siyue punya masalah keluarga. Pemikiran dia yang, "Gimana mau menjalin hubungan, sementara masalah di keluarga aja belum terselesaikan."

Asli... Zhou Siyue, gentleman banget. Kaum hawa bakal suka sama dia. Yuk berdoa yuk semoga di dunia nyata masih ada laki-laki modelan gini wkwk.

Selain mereka masih ada kisah cinta sahabat mereka yang lain, yaitu ada Kong Sha Di dengan Song Zi Qi dengan kisah cinta teman masa kecil. Lalu ada kisah Su Bo Cong dan You Ke Ke yang tentu tidak kalah seru walau tipis-tipis.

Our Secret ini pada dasarnya memang Slice of Life banget sih, dengan konflik yang sering kita jumpai di kehidupan sehari-hari.

3. Chemistry

Ding Xian dan Zhou Siyue ini lahir dan dibesarkan oleh dua jenis tipe keluarga yang berbeda. 

Zhou Siyue tumbuh dengan dukungan penuh orang tuanya selama dia ada di jalan yang benar, sementara Ding Xian tumbuh dengan kondisi disetir orang tua, khususnya sang ibu.

Ibunya Ding Xian tuh tipe emak-emak asia banget. Anaknya disetir, nilai harus bagus, harus masuk jurusan ini, harus bisa dapat peringkat sekian, gak boleh pacaran di masa sekolah, dan lainnya. Yah, ortu Ding Xian benar-benar strict parent (apalagi emaknya).

Cuma ya seperti yang kita tau tipe ortu strict parent tuh sebenarnya takut anaknya kenapa-kenapa.

Terlepas dari kondisi keluarga yang berbeda, hubungan Ding Xian dan Zhou Siyue baik banget. Masing-masing keluarga juga percaya satu sama lain karena ayah mereka teman baik sih.

Meskipun di masa-masa SMA nggak terlalu menonjolkan romance muda-mudi orang pacaran, tapi feels membangun hubungan mereka nggak bosan diikuti. Hingga perasaan itu akhirnya terungkap pas mereka udah kuliah.

Jadi, chemistry mereka dibangun cukup apik. Bukan kebuut tiba-tiba jadian XD. Tapi emang kebiasaan dracin gitu sih... bangun chemistry pelan-pelan, makanya episode dramanya rata-rata banyaak banget TAT

Selain kisah cinta-cintaan, kisah persahabatan mereka juga oke, nggak mulu-mulu baik terus, tapi ada konflik yang justru bikin pertemanan mereka makin langgeng, terutama antara Ding Xian dan Kong Shadi.

4. Ending

Nggak ada yang lebih memuaskan dibandingkan dengan lihat ending yang semuanya bahagia. Di mana berbagai permasalahan selesai. Zhou Siyue yang terus melanjutkan studi penelitiannya di luar negeri dan Ding Xian yang juga fokus dengan masa studinya hingga lulus.

Kedua keluarga Zhou Siyue dan Ding Xian juga bukan yang aneh-aneh bikin sebal dan menghalangi hubungan mereka. Justru malah didukung XD

Oh ya, drama ini memang cuma 24 episode, tapi ada 1 episode spesialnya loh. Dimana Zhou Siyue dan Ding Xian sudah menikah. Tapi aku nggak tau kenapa malah nggak ada di iQiyi dan bikin aku harus cari-cari ke tempat lain :')

Jadi, buat kamu yang nonton drama ini juga, jangan lewatkan episode spesialnya ya :D

*

Secara keseluruhan Our Secret ini terhitung drama yang ringan. Cocok untuk kamu yang butuh drama ringan dan nggak perlu mikir keras. Episodenya juga pendek. Cuma 24 + 1 episode aja.

Buat kamu yang sudah nonton Our Secret, boleh banget dong ceritain pengalaman menonton kamu di komentar! :D

Post a Comment

0 Comments